Buka TMMD ke 116, Bupati Inhil HM WARDAN Harapkan Partisipasi Aktif Masyarakat

INDRAGIRI HILIR,- Membuka secara langsung kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 116, Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan harapkan partisipasi masyarakat
Hal tersebut beliau sampaikan guna mempererat tali silaturahmi antar warga dengan TNI serta mempercepat pelaksanaan kegiatan ini, Rabu (10/05)
"Dengan bersama sama tentunya pengerjaannya akan cepat selesai, dan kita bisa menikmati jembatan serta jalan yang memadai," ungkap Bupati
"Program ini di maksudkan untuk kita maka dari pada itu mari bersama sama kita bergerak saling membantu," tambahnya
Bupati juga menyampaikan apresiasinya kepada pihak kodim 0314 yang mana telah membantu pemerintah serta masyarakat dengan memberikan pelayanan serta membantu pembangunan Insfratruktur
"Atas nama Pemkab Inhil saya mengungkapkan terimakasih atas program yang hampir setiap tahun di laksanakan di Inhil, semoga ini dapat terus berlanjut," harap nya.
Pembukaan apel TMMD ke 116 ini berlangsung di SMAN Pengalihan Keritang dan di ikuti seluruh unsur Forkopimda dan peserta sebanyak 150 orang.