PJ BUPATI INDRAGIRI HILIR TINJAU MUSIBAH LONGSOR DI JALAN PROVINSI

Pj Bupati Indragiri Hilir, H Erisman Yahya, meninjau langsung longsor yang terjadi di Jalan Provinsi, Desa Pekan Tua, Kecamatan Kempas, Jum'at (27/9/2024). Longsor tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB dan mengakibatkan setengah badan jalan rusak, tepatnya 1 km sebelum Pasar Pekan Tua, arah Tembilahan - Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu.

Erisman Yahya menjelaskan bahwa ia sudah melaporkan kejadian ini kepada Pj Gubernur Riau dan memberikan informasi terkini mengenai kondisi jalan.” Ia menegaskan bahwa pihak berwenang memastikan jalan masih dapat dilalui oleh satu mobil dengan sistem buka tutup.

PUPR Provinsi Riau dan Kabupaten Indragiri Hilir langsung turun ke lokasi untuk menangani perbaikan. Saat ini, tim PUPR melakukan penambahan lebar jalan ke arah darat agar akses jalan dapat kembali normal. “Kami sedang berusaha semaksimal mungkin agar jalan kembali normal,” tambahnya.

PUPR Provinsi juga membangun cerocok untuk menahan abrasi Sungai Kuantan. Dalam laporannya kepada Pj Gubernur Riau, Pj Bupati meminta dukungan agar kondisi jalan segera pulih. “Kami berharap dukungan dari pemerintah provinsi agar jalan ini dapat segera kembali normal,” ujarnya.

Erisman juga menyampaikan bahwa Pj Gubernur Riau memberikan respon positif terhadap upaya perbaikan ini. “Pj Gubernur menyatakan dukungan penuh dan akan memastikan sumber daya yang diperlukan untuk mempercepat proses perbaikan,” jelasnya.

Masyarakat diharapkan tetap waspada dan mengikuti petunjuk yang diberikan oleh petugas di lapangan.